Tulungagung - Pada tanggal 7-8 September 2019 Jurusan Tadris Kimia mengadakan OKSALAT (Olimpiade Kimia Tingkat SMA/MA Se Keresidenan Kediri). Olimpiade kimia ini merupakan acara perdana Tadris Kimia yang diikuti oleh para siswa SMA/MA se-Keresidenan meliputi wilayah Tulungagung, Blitar, Trenggalek, Kediri dan Nganjuk. Acara ini berlangsung di Gedung Arief Mustaqiem lantai 5 dan 6.
Pertama, acara pembukaan olimpiade ini diisi oleh sambutan dari Ketua Jurusan Tadris Kimia, Dra.Hj Umy Zahroh M.Kes, Ph.D dan sambutan dari Dr. Fathul Mujib M.Ag selaku Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan sekaligus membuka acara OKSALAT 2019 secara resmi. Setelah acara pembukaan, 91 peserta mengikuti seleksi pada Babak Penyisihan. Peserta diarahkan oleh panitia menuju ruang ujian untuk mengerjakan soal dalam bentuk tes tulis. Waktu pengerjaan babak penyisihan tersebut berlangsung selama dua jam. Setelah mengerjakan soal olimpiade, sambil menunggu pengumuman peserta olimpiade yang lolos ke babak semifinal, peserta diarahkan kembali ke lantai 6 untuk melihat bazar dan talent show mahasiswa Jurusan Tadris Kimia. Ada beberapa tampilan mahasiswa yang sangat memukau, seperti tarian tradisional, modern dance, akuistik, singing genre pop dan dangdut, dan kreasi keepop. Selain itu, mahasiswa dari Divisi Ristek HMJ Tadris Kimia juga menampilkan bazar edukasi kimia yang disajikan dalam bentuk praktikum kimia sederhana.
WORKSHOP APLIKASI KIMIA “PERANAN APLIKASI KIMIA DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI KIMIAWAN”
- Jumat, 26 April 2019 08:15
Tulungagung - Jurusan Tadris Kimia mengadakan Workshop Aplikasi Kimia pada Hari Rabu 24 April 2019 dengan tema “Peranan Aplikasi Kimia Dalam Meningkatkan Kompentensi Kimiawan” di Aula Gedung Arief Mustaqiem Lt.6IAIN Tulungagung. Acara ini dihadiri oleh Dekan FTIK, Kajur dan Sekjur Tadris Kimia, Tadris Biologi, Tadris Fisika dan seluruh mahasiswa Tadris Kimia IAIN Tulungagung. Acara tersebut dipandu oleh MC Nurul Zaizatu Musdalifah dan Dhohan Firdaus C.G. Sebelum acara inti dimulai terdapat beberapa sambutan dari Ketua Jurusan Tadris Kimia Dra Hj.Umy Zahroh, M.Kes.,Ph.D.dan Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIN Tulungagung, Ibu Dr.Hj.Binti Maunah M.Pd.I.
Acara Workshop Aplikasi Kimia inibertujuan untuk mengenalkan beberapa aplikasi kimia agar dapat membantu pembelajaran kimiabaik bagi dosen dan maupun mahasiswa jurusan Tadris Kimia, seperti penggunaan apilkasi software Hyperchem dan Chem Office.
Workshop ini di moderatori oleh Bu Mike Rahayu S.Pd.,M.Sc selaku dosen Tadris Kimia IAIN Tulungagung. Pemateri pertama adalah Bu Tutik Sri Wahyuni M.Pd salah satu dosen Tadris Kimia IAIN Tulungagung yang mengenalkan aplikasi Chem Office, khususya program Chem Draw dan Chem 3D.