Kamis, 7 Januari 2016, Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (HMJ PBA) telah sukses menyelenggarakan agenda tahunan yang bernamakan Muasykar Lughoh yang berlangsung selama 4 hari 3 malam yang bertempat di Dsn. Santren Ds. Kalidawir Kec. Kalidawir.
Apakah Muasykar lughoh itu? Muasykar lughoh adalah acara perkemahan yang bertemakan bahasa yang diadakan oleh HMJ PBA dalam rangka meningkatkan kemahiran berbahasa serta bersosialisasi bersama masyarakat sekitar. Dalam muasykar lughoh sendiri ada 4 kegiatan pokok yakni bermukim selama 4 hari, perlombaan, materi kebahasaan dan tadabbur alam. Para peserta yakni seluruh mahasiswa jurusan Pendidikan Bahasa Arab semester 1 yang wajib bermukim selama 4 hari guna bersosialisasi bersama masyarakat sekitar. Dalam acara ini juga diadakan berbagai macam perlombaan diantaranya yakni khitobah (berpidato bahasa Arab), Imathah (Cerdas cermat), Mujadalah (Debat bahasa Arab), ghina’ Arabiy (menyanyikan lagu berbahasa Arab), Syi’ir Arabiy (berpuisi bahasa Arab), Taqdimul Qishah(bercerita bahasa Arab).
Ujian Komprehensif FTIK Gelombang I Semester Genap Tahun Akademik 2013/2014
- Rabu, 26 Maret 2014 11:10
Pada hari Rabu dan Kamis tanggal 26 - 27 Maret 2014 Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) menyelenggarakan Ujian Komprehensif Gelombang I Semester Genap Tahun Akademik 2013/2014. Ujian komprehensif ini diikuti oleh 204 mahasiswa dari Jurusan PAI, PBA, TBI, TMT dan PGMI.
Dalam Ujian Komprehensif ini ada 4 materi ujian yaitu Keagamaan, Pendidikan dan Keguruan, Penelitian dan Materi Jurusan. (syaiha08).